Selasa, 25 Juni 2013

bahasa indonesia - pendidikan gratis



                                    
                                          PENDAHULUAN

a.   Latar belakang

Pendidikan gratis pada usia eajib belajar 9 tahun (sd-smp) merupakan salah satu program pemerintahan presiden SBY yang dilaksanakan sejak tahun 2005. Realisasi pendidikan gratis mewujudkan dengan peyediaan dana bantuan operasional sekolah (BOS) yang dihitung persiswa dan disalurkan langsung kesekolah.
Dalam pelaksanaanya, pendidikan gratis di daerah dikreasikan dengan berbagai program seperti penyediaan BOS di daerah, beasiswa dari APBD dan lain-lain, sehingga dibeberapa daerah pendidikan gratis sudah bisa diwujudkan hingga jenjang SLTA sebagaimana di provinsi bali dan sumatera selatan.

b.    Rumusan masalah


1.    Apa pengertian pendidikan gratis?
2.   pentingnya pendidikan gratis di Indonesia!
3.   adakah pendidikan gratis di Indonesia?
4.   masih adakah pendidikan gratis?

                                              ISI

                                 Pendidikan gratis
Pendidikan gratis artinya, sekolah tidak lagi punya pemasukan langsung. Akibatnya, bagi kepala sekolah yang berani nakal, pungutan atas nama ini itu pun dilancarkan.Buat kepala sekolah yang akan  takut. pungutan ditiadakan dan diperhalus dengan kata sumbangan. jangan anggap ini sumbangan seikhlasnya, karena sumbangan ini ada standarnya (yang pasti bukan standar maksimum).

                 Pentingnya Pendidikan Gratis di Indonesia

Pendidikan di Indonesia masih memprihatinkan. Biaya pendidikan yang cukup mahal menjadikan problem bagi sebagian masyarakat Indonesia yang kurang mampu untuk mengenyam pendidikan sampai level yang cukup tinggi. Mahalnya pendidikan di Indonesia menjadi sebagian masyarakat Indonesia terjebak dalam kemiskinan struktural. Untuk memberantas kemiskinan di Indonesia jalan yang tepat adalah membuka peluang masyarakat Indonesia untuk mengenyam pendidikan sampai level yang paling tinggi. Namun kenyataan di Indonesia pendidikan yang cukup mahal hanya untuk masyarakat yang tergolong mampu. Ironis bahwa Kebodohan terjadi di tengah Melimpah Ruahnya Kekayaaan Alam di Indonesia ini. Apakah bantuan langsung tunai dapat mengentaskan kemiskinan di Indonesia? Jawabnya BLT hanya meringankan beban hidup masyarakat yang kurang mampu untuk beberapa saat bukan untuk selamanya. Namun jika masyarakat Indonesia dibekali oleh pendidikan dan kepandaian, yakinlah bahwa jika masyarakat Indonesia cerdas, berkualitas serta profesional maka akan membawa kemakmuran bagi seluruh masyarakat Indonesia. Dengan demikian maka kemiskinan struktural tidak akan terjadi di Indonesia pada masa yang akan datang.
          Pendidikan gratis di Indonesia saat ini bisa dikatakan tidak ada Yang ada hanya sekolah gratisan, alias gratis-gratisan. Sekolah dengan fasilitas yang lebih parah dibanding sel tahanan baru koruptor. Kepala sekolah yang idealis dan mungkin pernah jadi aktifis mahasiswa akan menerapkan hukum tangan besi. Tiada pungutan. Bahkan penjualan buku paket dan les privat di sekolah oleh guru yang miskin (karena gaji minim) ditiadakan sama sekali. Akibatnya, para guru gigit jari, dan imbasnya, pada saat para guru ini mengajar, yang ada hanya kerja tugas, curhat, dan cerita.
Pendidikan gratis sebenarnya ada tapi hanya di luar negeri, yang terdekat bisa diakses adalah Malaysia. Dan jangan sekali-sekali bermimpi akan adanya pendidikan gratis di negeri Indonesia ini.kegratisan adalah penting, tapi lebih penting lagi menyadari bahwa pendidikan butuh partisipasi masyarakat, butuh lebih banyak akses kepada ilmu, butuh lebih berpekerti, butuh lebih banyak latihan, butuh lebih banyak kunjungan keilmuwan, dan lain-lain. Jelas semua itu tidak mungkin diraih dengan segala keminiman fasilitas

SMAN 3 TAKALAR MODEL-SKM-PBKL




Tidak ada komentar:

Posting Komentar